20110327

Bagaiman Membaca Pikiran Orang


Apakah yang disebut dengan kemampuan membaca pikiran? Daniel Siegel, seorang psikiater dari UCLA, menganggap kemampuan membaca pikiran sebagai kemampuan untuk mempersepsi isi pikiran orang lain dengan mengartikan petunjuk-petunjuk yang diberikan (baik secara sadar atau pun tidak sadar) oleh orang tersebut. Siegel memberi nama kemampuan ini mindsight, atau kemampuan otak untuk membuat peta dari kondisi mental orang lain. William Ickes dari University of Texas memberikan konsep lain, yaitu Empathic Accuracy, yaitu kemampuan untuk secara tepat merasakan apa yang dirasakan oleh orang lain.

Kemampuan membaca pikiran orang lain ini sebenarnya dimiliki oleh setiap orang, termasuk anak kecil. Makanya tidak heran jika di tempat perkumpulan anak semacam yayasan anak ada beberapa anak di sana yang bisa membaca pikiran. Mungkin kita ingat kalau kita kadang menebak mood orang lain sebelum kita meminta sesuatu darinya, ini adalah contoh dari kemampuan membaca pikiran. Tapi, memang tidak mudah untuk membaca pikiran orang lain. Tingkat keakuratan seseorang untuk membaca pikiran orang yang baru pertama kali dia temui adalah 20 persen. Tingkat keakuratan membaca pikrian antar teman baik atau suami-istri adalah 35 persen. Hampir tak ada orang yang memiliki tingkat keakuratan membaca pikiran di atas 60 persen. Tetapi, kemampuan ini adalah kemampuan yang cukup penting dalam kehidupan sosial, dan merupakan kemampuan yang dapat dilatih.

Bagaimana proses P membaca pikiran N? Ada dua pendekatan yang terjadi. Yang pertama adalah melalui bantuan indera. Yang kedua, dengan kemampuan manusia untuk menangkap emosi dari manusia yang ada di dekatnya. Kedua pendekatan tersebut bersifat saling melengkapi. Pada pendekatan pertama, P mendapatkan informasi mengenai kondisi internal N melalui hal-hal yang dapat ditangkap oleh indera P. Misalnya, P mungkin menangkap maksud dari perkataan-perkataan N yang bersifat tersirat mengenai keadaan dirinya (bahkan yang N sendiri tak sadar bahwa itu adalah sebuah curahan isi hati). P mungkin juga menangkap adanya tanda-tanda kesedihan dari bahasa tubuh atau getaran dan nada suara yang dikeluarkan N. P juga mungkin saja menangkap adanya kesedihan dari ekspresi wajah N (khususnya mata yang sangat ekspresif karena dikelilingi oleh banyak otot yang tentunya dipengaruhi oleh kondisi emosi).

Pada pendekatan kedua, P mengetahui kondisi N karena P menyamakan frekuensi emosinya dengan N. Manusia memang memiliki kemampuan untuk melakukan hal ini. Saat kita mengikuti perkataan, ekspresi, gerak tubuh, dan sikap fisik orang lain, kita bisa merasakan apa yang orang lain rasakan. Bahkan, dengan berada di dekat orang lain saja, kita dapat “menangkap” perasaan orang lain dan menyalinnya menjadi perasaan kita sendiri dengan mengubah kondisi fisiologis tubuh kita agar serupa dengan orang tersebut. P mungkin menangkap sinyal emosi sedih yang dikeluarkan oleh N.

Jika diperhatikan, usaha dari menjelaskan fenomenon membaca pikiran yang dialami oleh P didominasi oleh kemungkinan-kemungkinan. Hal ini disebabkan karena P sendiri tidak menyadari bahwa dia telah membaca pikiran N. Informasi-informasi dari indera dan emosi N yang tertangkap bersifat terlalu halus sehingga hanya dapat ditangkap oleh alam bawah sadar P. Sesuai dengan fungsinya, mimpi –- yang menjadi alat penghubung antara alam sadar dan alam bawah sadar— digunakan oleh alam bawah sadar P untuk memberitahukan alam sadar P mengenai apa yang diketahuinya. Akhirnya, alam sadar P pun tahu kalau P telah menangkap kesedihan N.

Ini merupakan suatu kelebihan yang bisa di asah. Jangan salah persepsi, misalnya harus ke kuburan/memorial park untuk mendapatkan dan mengasah kemampuan membaca pikiran ini. Jadi harus lebih teliti jangan asal mengikuti pameo-pameo yang salah seperti itu.


Trik Baca Pikiran Orang

Banyak anggapan bahwa Membaca Pikiran adalah pekerjaan seorang psikolog, paranormal atau bahkan dukun. Namun, percaya atau tidak, dalam kehidupan sehari-hari, anda semua adalah seorang pembaca pikiran. Sebab, tanpa kemampuan untuk mengetahui pikiran serta perasaan orang lain, kita semua tak akan mampu menghadapi situasi sosial semudah apapun. Dengan Membaca Pikiran, kita dapat membuat perkiraan tentang tingkah laku seseorang lalu membuat kita dapat menentukan keputusan berikutnya.

Kemampuan ini sendiri muncul sejak manusia dilahirkan. Bayi yang baru lahir lebih menyukai wajah seseorang dibandingkan stimulus lainnya, dan bayi berusia beberapa minggu sudah mampu menirukan ekspresi wajah. Dalam 2 bulan, bayi sudah dapat memahami dan berespon terhadap keadaan emosional dari pengasuhnya. Nancy Eisenberg, profesor psikologi di Arizona State University dan ahli dalam perkembangan emosional, menuturkan bahwa bayi berusia 1 tahun mampu mengamati ekspresi orang dewasa dan menggunakannya untuk menentukan tingkah laku berikutnya.

Membaca bahasa tubuh adalah komponen inti dari Cara Membaca Pikiran. Lewat bahasa tubuh, kita bisa mengetahui emosi dasar seseorang. Peneliti menemukan Trik Membaca Pikiran bahwa ketika seseorang mengamati gerak tubuh orang lain, mereka dapat mengenali emosi sedih, marah, gembira, takut dll, bahkan ketika pengamatan hanya dilakukan dengan pencahayaan yang minim.

Ekspresi wajah juga merupakan penanda bagi kita untuk dapat mengetahui apa yang dipikirkan orang lain. Namun sayangnya, banyak dari kita yang tidak mampu untuk mendeteksi ekpresi ini atau Trik Membaca Pikiran. Salah satu sumber yang kaya akan penanda ini adalah mata seseorang; otot-otot di sekitar mata. Mata seseorang adalah sumber penanda yang paling kaya jika dibandingkan bagian lain yang ada di wajah. Contohnya: mata yang turun ketika sedih, terbuka lebar ketika takut, terlihat tidak fokus kala sedang berkhayal, menatap tajam penuh kecemburuan, atau menatap sekitarnya ketika tidak sabar.

Kita dapat semakin tahu pikiran orang lain dari komponen-komponen dalam percakapan—kata-kata, gerak tubuh, dan nada suara dengan sedikit Cara Membaca Pikiran. Namun diantara ketiganya, Ickes menemukan bahwa isi pembicaraan menjadi komponen terpenting dalam membaca Pikiran dengan baik.



Teknik Membaca Pikiran Orang Lewat Bahasa Tubuh

Mana yang lebih dipercaya orang: bahasa tubuh atau ucapan lisan? Ya, bahasa tubuh! Posisi dan gerak tubuh, perubahan mimik muka, cara duduk, perubahan-perubahan warna telinga atau kulit—semua itu umumnya dianggap lebih jujur menyampaikan “isi hati” orang daripada ucapan lisan. Jadi, memahami bahasa tubuh sangat penting untuk membaca pikiran orang, menangkap “pesan tersembunyi” di balik kata-kata.

Tetapi, membaca pikiran melalui bahasa tubuh tidak semudah yang dibayangkan orang. Dibutuhkan keuletan dan kejelian dalam berlatih, sehingga sinyal-sinyal berbagai bagian tubuh dapat kita tafsirkan secara tepat. Membaca Pikiran Lewat Bahasa Tubuh akan menawarkan trik membaca pikiran atau cara membaca pikiran agar Anda menguasai bahasa tubuh.

Kiat-kiat itu antara lain:

- Menemukan kesan (impresi) pada pertemuan pertama.
- Mengenali ekpresi kebohongan
- Mengenali ketertarikan atau ketidaktertarikan orang
- Menghindari penolakan yang tak dikatakan
- Mengendalikan kemarahan yang disembunyikan
- Mengenali dan menjinakkan orang yang sok berkuasa.
- Mengenali orang yang sedih, kecewa, ataupun stres.
- Memaknai gerak tubuh lawan bicara.
- Mengenal perbedaan-perbedaan bahasa tubuh yang berlaku di berbagai negeri Jadi sekali lagi perlu dilatih cara membaca pikiran atau trik membaca pikiran orang tersebut.




Ketika kita sedang berbicara dengan seseorang, kita sering menduga bahwa apa yang kita katakan menyenangkan atau penting bagi pendengar. Tetapi kenyataannya, yang terpenting adalah apa yang dikatakan tubuh kita, bukan mulut kita.

Tanda-tanda non verbal

Disadari atau tidak, orang selalu mengirim dan menerima tanda-tanda non verbal. Ketika kita memperoleh kesan tentang seseorang yang baru dikenal, sebagian besar berasal dari bahasa tubuh ketimbang apa yang dikatakan.

Belajar untuk membacanya

Setiap kali akan pergi ke pesta, acara keluarga atau pertemuan informal teman dan sahabat, kita harus lebih mempertimbangkan orang dan suasana. Jadi pelajari cara membaca bahasa tubuh dan memastikan agar anda memberikan perasaan yang benar yang dapat menjadi penyelamat anda. Beberapa gerakan lebih nyata dibanding dengan yang lain. Sebagai contoh, jika tangan mendekap dada, artinya oang tersebut menjaga jarak, mungkin tidak menyukai orang atau tidak nyaman di sekitarnya. Namun, hal ini juga dapat menunjukkan sikap dingin.
Membaca tanda-tanda tersebut bukanlah suatu ilmu pasti, dengan anda sendiri menggunakan tanda-tanda tersebut, anda akan memperoleh lebih banyak kesempatan untuk memberikan kesan yang baik.

Senyum Lebar

Salah satu indikator bahasa tubuh yang paling kuat adalah senyum kita. Senyum membuat anda tampak lebih baik, senyum anda juga dapat menjadi indikasi kesehatan anda.
Kebersihan mulut bukan hanya sekedar ingin tampak baik, tetapi juga merupakan bagian dari kesehatan umum. Berkunjung ke dokter gigi secara teratur – paling tidak dua kali setahun – dan sikat gigi paling tidak dua kali sehari dengan pasta gigi mengandung flourida merupakan cara yang penting untuk menjaga kesehatan gigi dan membuat anda yakin akan senyum anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar